Kota yang sangat cocok untuk anda menikmati liburan bersama keluarga dan orang orang yang anda cintai. Salah satu dari berbagai macam objek wisata di Bandung adalah wisata kuliner nya yang sangat terkenal, dan salah satu dari berbagai tempat kuliner di Bandung, anda harus mencoba yang satu ini, Sapu Lidi.
Sapu Lidi Lembang
Konsep yang diaplikasikan dalam restoran bergaya Sunda ini adalah atmosfer nya yang akan membuat anda seolah berada di tengah desa yang tradisional dan sejuk. tempat tempat makannya terdiri dari saung saung yang nyaman, dengan hamparan rumput hijau lengkap dengan sawah sawah dan kolam kolam yang benar benar membawa anda ke sebuah tempat yang jauh sekali dari hiruk pikuk kota dengan berbagai polusi dan kebisingannya.
Dengan kapasitas yang mencapai 1000 orang, Sapu Lidi telah menjadi salah satu tempat makan dan rekreasi keluarga kesukaan. Banyak sekali pewisata yang datang dari berbagai daerah dan wilayah yang berkunjung ke Sapu Lidi untuk menikmati suasananya, juga untuk menikmati berbagai hidangan yang sangat nikmat dan dijamin membuat anda ketagihan.
Sapu Lidi yang terkenal dengan sajian Sunda nya ini menyediakan berbagai masakan yang perlu dan wajib anda cicipi antara lain adalah Ayam Kahaseupan, Ayam Bakar Warisan, Ramuan Nenek Sihir, dan masih banyak lagi. Konsep baru yang dimiliki Sapu Lidi saat ini adalah sebuah resor alam yang menyediakan 25 unit kamar yang tersebar di danau Sapu Lidi dengan desain interior dan eksteriornya yang sangat unik dan menakjubkan, ditambah dengan berbagai kerjinan, furnitur, galeri, dan fashion untuk anda beli sebagai oleh oleh atau sebagai barang anda di rumah.
Berlibur di Bandung tidak akan membosankan, terutama jika anda berkunjung ke Sapu Lidi ini, akan memberikan anda kesan yang menyenangkan dan tentunya pengalaman yang mengesankan dan menyenangkan